Sitimang.id, Sarolangun – Transisi kepemimpinan menjadi momentum penting untuk membawa arah pembangunan yang kondusif serta memperbarui mindset dalam bekerja guna menjadi pondasi menghadapi masa mendatang
Ditengah masa transisi yang tengah terjadi hampir pada tiap-tiap daerah di nusantara, tentu diperlukan sosok pimpinan daerah yang totalitas dalam bekerja dan tidak punya embel-embel atau kepentingan sesaat apapun dalam jangka menengah ini, jiwa leadership sedemikian sangat dicari dan dibutuhkan, tak terkecuali untuk Kabupaten Sarolangun.
Bumi sepucuk adat serumpun pseko semenjak dipimpin Dr Bachril Bakri.M.App.Sc selaku PJ Bupati terlihat kondusif dan stabil dalam menjalankan roda pemerintahannya, maka dari itu Mahasiswa Sarolangun di perantauan khusus nya yogyakarta memandang Bachril Bakri terbilang berhasil mengemban amanah disarolangun, hampir satu tahun kepemimpinannya Sarolangun telah menunjukkan trend positif dalam bekerja, banyak capaian yang sudah dicapai, maupun agenda-agenda besar daerah yang terlaksana dengan baik, seperti contoh kecilnya kesuksesan MTQ Provinsi di saat kepemimpinannya.
Rizky Firnanda – Wakil Ketua Umum Keluarga Pelajar Jambi – Yogyakarta memandang Masa Pengabdian PJ Bupati Bachril Bakri harus diperpanjang. “Kita butuh sosok pemimpin yang bisa berkerja tanpa ada conflict of interest, sebab ini sebagai pilar utama Dalam berkerja di masa Transisi saat ini” ujar Putra Sarolangun kelahiran Karang mendapo.
Di tambah lagi Rizky menegaskan berdasarkan hasil konsolidasi bersama Mahasiswa Sarolangun yang ada di yogyakarta telah bersepakat mendukung kembali Dr.Ir.Bachril Bakri.M.App, SC sebagai PJ Bupati Sarolangun sampai terpilihnya Nanti Bupati defenitif.
“Kami Mahasiswa Sarolangun kemarin sudah berdiskusi ketika agenda buka bersama akan menyatakan sikap dukungan untuk Pak Bachril Lanjut, tinggal menunggu timing tepat untuk disampaikan secara langsung, namun secara tersirat sudah kongkrit,” ujarnya.
Sebagai generasi muda Sarolangun yang tengah berjuang dan proses di perantauan, juga punya hak untuk menyuarakan kepedulian akan keberlanjutan pembangunan daerah, Mahasiswa di Yogyakarta berharap Sarolangun semakin maju dan berdaya saing kedepannya dengan kepemimpinan yang kompeten dan profesional. (Red)
Discussion about this post