Jambi, Sitimang.id – Lebaran telah tiba dan semua umat muslim merayakannya dengan suka cita, termasuk menyiapkan beragam kuliner yang lezat nan menggoda. Mulai dari opor ayam, rendang, hingga kue kering yang siap untuk disantap.
Jika tidak disiasati dengan baik, hidangan khas lebaran tersebut dapat membuat kolesterol naik drastis. Berikut sejumlah tips menghindari kolestorol disaat lebaran yang dirangkum Sitimang.id dari berbagai sumber.
1. Konsumsi makanan yang menyehatkan jantung
Agar kondisi tubuh tetap sehat dan kolesterol terjaga, sebaiknya menyantap makanan yang menyehatkan jantung. Seperti mengkonsumsi lemak tidak jenuh (minyak zaitun, alpukat, kacang almon), makanan kaya asam lemak omega-3 seperti tuna, salmon, sarden serta meningkatkan jumlah serat (biji-bijian, kacang polong).
2. Meluangkan waktu untuk berolahraga
Disela-sela padatnya kunjungan ke rumah sanak saudara selama lebaran, anda sebaiknya menyempatkan diri untuk berolahraga agar tubuh tetap sehat dan bugar.
3. Pilih satu saja jenis makanan tinggi kolesterol
Saat lebaran, cukup memilih salah satu hidangan saja agar kolesterol terjaga. Sebaiknya jangan makan opor ayam, semur daging, dan rendang pada satu hari yang sama. Hal ini dikarenakan ketiganya mengandung banyak lemak yang akan mempengaruhi naiknya kadar kolesterol dalam darah.
4. Makan dengan piring kecil
Menyantap hidangan lebaran dengan piring kecil dan porsi yang lebih sedikit juga bisa mencegah kolesterol naik saat lebaran. Pasalnya, menggunakan piring kecil akan menciptakan ilusi seolah-olah piring anda penuh dan anda merasa sudah makan banyak.
5. Perbanyak minum air putih
Hindari kenaikan kolesterol saat lebaran dengan membiasakan diri untuk memperbanyak minum air putih sebelum memakan sesuatu di hari lebaran. Minum sekitar 1-2 gelas sebelum makan ternyata bisa membuat perut terasa kenyang dan cara ini juga mampu menekan dan mencegah keinginan makan berlebihan.
6. Konsumsi buah dan sayur segar
Mengkonsumsi buah dan sayuran segar ketika lebaran bertujuan agar terjadi detoksifikasi tubuh. Hal ini disebabkan, selama lebaran kita banyak menyantap makanan tinggi lemak dan karbohidrat. Selain itu, buah dan sayuran segar juga akan membantu melancarkan sistem metabolisme tubuh.
7. Makanlah tepat waktu
Agar terhindar dengan aktifitas makan berkali-kali selama lebaran maka disiplinkan diri untuk makan tepat waktu. Ini penting untuk mencegah kolesterol naik.
8. Aktif bergerak
Selama lebaran, perbanyak bergerak agar tubuh tidak terasa kekenyangan, lemas dan mengantuk sehabis makan banyak di hari lebaran. Aktif bergerak bisa membakar lemak di dalam tubuh. Tak perlu melakukan hal yang berat, cukup mengerjakan pekerjaan rumah seperti, menyapu, mengepel, mencuci piring, menata perabotan rumah sambil mengelap meja yang kotor. (Gun)
Discussion about this post