Jakarta, Sitimang.com – Pemerintah kembali mengupdate perkembangan kasus terkait virus corona di Indonesia. Sejauh ini, sudah ada pasien yang tersebar di seluruh penjuru negeri ini.
Data itu disampaikan oleh juru bicara pemerintah soal penanganan corona di Indonesia, Achmad Yurianto, dalam jumpa pers di Gedung BNPB, Sabtu (21/3). Data yang disampaikan ini per Sabtu (21/3) pukul 15.30 WIB.
“Kasus konfirmasi positif COVID-19 sampai hari ini. Ada penambahan kasus sebanyak 81 orang. Total kasus 450 orang,” kata Yurianto, seperti yang dilansir dari kumparan.com
Sebelumnya, Organisasi Kesehatan Dunia alias WHO akan menguji coba klinis obat virus corona. Ini adalah bagian dari upaya cepat untuk menemukan obat potensial COVID-19, penyakit yang disebabkan virus corona SARS-CoV-2.
Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus, mengatakan empat obat yang sebelumnya pernah digunakan untuk penyakit lain akan diuji coba kepada pasien COVID-19. Sejauh ini, sudah ada 10 negara yang berpartisipasi dalam uji coba, tergabung dalam program ‘solidarity trial’.
Adapun 10 negara yang ikut dalam penelitian klinis tersebut adalah Argentina, Bahrain, Kanada, Prancis, Iran, Norwegia, Afrika Selatan, Spanyol, Swiss, dan Thailand.
Sumber: kumparan
Discussion about this post