Jakarta, Sitimang.com – Aslan Abdullah, kakek berusia 70 tahun yang tinggal di Tanah Kusir, Jakarta Selatan ini dipaksa untuk mengemis untuk membayar oleh keluarganya untuk membayar kontrakan rumah.
Kisah pilu Aslan ini menjadi kehebohan setelah viral dibagikan di sosial media. Salah satunya melalui unggahan akun Instagram @viralterkini99 pada hari Minggu kemarin (24/5/2020).
Dalam video yang menghebohkan netizen tersebut, terlihat Aslan sedang berada di pinggir jalan dan ia mengaku sering mendapat cacian dan kekerasan dari istrinya.
“Saya pengin mati saja, enggak kuat saya. Jalan saja udah enggak kuat. Ya, Allah malaikat turunlah malaikat Izrail,” ucap kakek Aslan sembari menangis di kursi rodanya.
Aslan juga menyebutkan bahwa dirinya terpaksa mengemis karena jika tidak dapat uang maka dirinya akan diusir oleh sang istri. Ia pun mengaku tak kuat lagi menjalani semua itu.
“Uang hasil mengemis saya kasih ke istri untuk bayar kontrakan. Sebulan Rp 500 ribu, bulan ini saya udah bayar Rp 300 ribu. Makanya saya cari lagi daripada diusir. Kalau diusir mau tinggal di mana saya,” ucap kakek Aslan.
Sembari mendengarkan curhatan sang kakek, seorang wanita alias perekam video tampak menahan tangis dan air mata karena tidak menyangka kakek Aslan dipaksa mengemis oleh istrinya sendir.
Kisah pilu kakek Aslan ini mendapatkan banyak simpati dari netizen. Tak hanya itu, kebanyakan netizen juga mengecam perbuatan keluarga kakek Aslan yang memaksanya mengemis di pinggir jalan.
Berikut videonya :
Discussion about this post