Jambi, Sitimang.com – Cek Endra menghadiri Rapat Kerja Daerah (Rakerda) I DPD PDIP Provinsi Jambi dan terus menjaga kesantunan serta komunikasi politik.
Ditemui usai menghadiri rakerda pada Kamis siang (6/2), CE menegaskan komitmennya yang akan selalu menjaga komunikasi politik dengan parpol manapun, termasuk dengan PDIP yang notabenenya partai pemenang pemilu.
“Komunikasi dengan pihak manapun harus dijaga, apalagi dengan PDIP. Para pengurusnya itu sahabat baik saya semua,” ujarnya.
Secara terpisah, Ketua DPD PDIP Provinsi Jambi, Edi Purwanto dalam sambutannya mengatakan, pada rakerda ini dirinya berharap agar seluruh kader dan pengurus untuk berdisiplin untuk segala hal.
“Untuk itu semua, kami juga sudah mulai membentuk ranting dan anak ranting. Nanti dalam waktu dekat pengurus anak cabang juga akan dibentuk. Baru setelah itu sayap partai yang akan lantik termasuk badan saksi,” katanya.
Edi juga menyebutkan bahwa Jambi akan melaksanakan pilkada serentak 2020 dan dirinya mengajak seluruh kader untuk memenangkan agenda pilkada serentak.
Rakerda ini turut dihadiri pengurus DPP, Nusyirwan Soejono sebagai Kabid Industri, Tenaga Kerjabdan Jaminan Sosial serta Sadarestuwati sebagai Wakil Sekjend Bidang Kerakyatan DPP PDIP. (Gun)
Discussion about this post