Jakarta, Sitimang.com – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengatakan gempa magnitudo (M) 5 terjadi di Tua Pejat, Sumatera Barat. Gempa tidak berpotensi tsunami.
“Gempa bumi M 5.0 39 km Timur Laut Tua Pejat, Sumbar. Tidak berpotensi tsunami,” tulis BMKG dalam laman resminya, Selasa (25/2/2020), seperti yang dikutip dari detik.com.
Sempat terjadi sekitar pukul 03. 59 WIB. Gempa berada pada kedalaman 10 kilometer.
Titik koordinat gempa ada pada 1,90 Lintang Selatan dan 99,92 Bujur Timur. BMKG mengingatkan adanya potensi gempa susulan.
“Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi,” tegasnya. (***)
Sumber: http://detik.com
Discussion about this post