KOTA JAMBI – Gubernur Jambi Al Haris menyalurkan ratusan bantuan langsung kepada pelaku ekonomi yang terdampak Covid-19. Sambil membagikan paket Sembako Gubernur juga meminta agar masyarakat taat pada protokol kesehatan agar terhindar dari Covid-19.
Turut hadir dalam penyaluran sembako ini Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani, Direktur Bank Sembilan Jambi, Kepala Bank Indonesia Provinsi Jambi dan Kepala OJK serta Kepala OPD lingkup Pemprov Jambi, Selasa (27/7).
Gubernur menyatakan bahwa bantuan ini untuk meringankan beban masyarakat di tengah pandemi covid-19. Ratusan paket sembako ini dibagikan kepada para pelaku ekonomi diantaranya pelaku UMKM , jasa sol sepatu dan tukang ojek.
Penyaluran sembako ini dimulai dari kawasan Tugu Juang, kemudian kawasan seputaran Gor Kota Baru dan kawasan Rajawali. Bantuan sembako yang disalurkan tersebut berupa beras, minyak goreng, tepung, gula dan mie. Ratusan paket sembako tersebut merupakan bantuan dana CSR dari Bank Sembilan Jambi, OJK dan perwakilan Bank Indonesia wilayah Provinsi Jambi.
Gubernur Jambi Al Haris mengatakan, dampak dari pandemi covid 19 membuat pendapatan para pelaku UMKM dan lainnya berkurang. Dengan bantuan yang disalurkan ini diharapkan dapat meringankan beban mereka dalam memenuhi kebutuhan sehari hari.
“Siang ini, kita mendatangi saudara/teman teman yang kerjanya seperti beliau beliau. Tentu pekerjaan mereka terdampak covid, karena dengan PPKM ini orang sangat kurang melintas di daerah ini dengan orang dirumah saja tentu sangat berpengaruh terhadap penghasilan mereka. Pemerintah melihat ini perlu dibantu, dari BI, OJK, Bank Jambi mereka juga turut berpartispasi dan berinisiatif untuk memberikan Dana CSR mereka, untuk ikut bersama membantu mereka dan semoga dengan bantuan serta kehadiran kita ini membuat mereka menjadi bersemangat, hidup sehat dan menjaga jarak dalam bekerja dan menerapkan protokol kesehatan, sehingga mereka juga tidak terkena oleh covid -19. Dan hari ini ada 500 paket yang dibagikan,” jelas. Haris.
Tampak Gubernur Al Haris selalu berpesan kepada para penerima paket sembako ini terutama untuk selalu mengenakan masker. “Ibu, ini ada oleh oleh ada beras, gula, ibu yang penting sehat ya, jangan lupa masker terus ya,” ungkap Gubernur saat memberi bantuan kepada seorang ibu pedagang toko makanan.
Sementara itu warga yang menerima bantuan mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan Gubernur Jambi. Mereka juga menyampaikan doa dan harapan agar wabah ini segera berakhir dan Gubernur Jambi Al Haris sukses dalam memimpin Jambi ke depannya.
“Buat Bapak Haris Gubernur kita terimakasih atas bantuannya. Semoga wabah corona segera berakhir. Sukses selalu bapak Gubernur,” ungkap Arif salah seorang pekerja sol sepatu yang menerima bantuan sembako.
Discussion about this post