Tebo, Sitimang.com – Guna meningkatkan partisipasi milenial muda di Kabupaten Tebo tentang bahaya corona, Polres Tebo menggelar lomba video Vlog 2020.
Kapolres Tebo, AKBP Abdul Hafidz, menerangkan, lomba ini diikuti oleh 77 peserta dan bertemakan stay at home, stay clean, stay safe and stay healthy.
Menurutnya, lomba vlog ini adalah diharapkan bisa membuat para milenial tetap kreatif serta melakukan aktifitas positif meski berdiam diri rumah untuk memutus rantai penyebaran covid-19.
*Kita bisa melawan covid 19 secara bersama dengan cara-cara yang kreatif. Silahkan anak muda di Tebo untuk turut berpartisipasi,” ujarnya pada Jumat kemarin (24/4/2020).
Hafidz menjelaskan, seluruh karya vlog yang dikirimkan akan di-upload di kanal resmi Polres Tebo pada platform youtube.
Silahkan masyarakat Indonesia mengomentari dan melihat video yg dikirimkan oleh para peserta.
“Berikan dukungan kepada mereka melalui like, subcribe kanal youtube dan memberikan komentar. Nanti akan dinilai vlog yang terbaik untuk mendapatkan hadiah,” tegasnya menutup obrolan.
Discussion about this post